Selain Hadiri Muktamar NU, Ini Sejumlah Kegiatan Wapres di Lampung

Rabu, 22 Desember 2021 - 09:07 WIB
Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin melakukan kunker ke Provinsi Lampung. Dalam kunker ini, Wapres juga akan menghadiri Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU). Foto/Setwapres
JAKARTA - Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Provinsi Lampung. Dalam kunker ini, Wapres juga akan menghadiri Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama ( NU ), Rabu (22/12/2021).



Setibanya di Lampung, Wapres akan disambut oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi beserta Ibu Riana Sari Arinal serta para Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Lampung dan pendamping masing-masing.



Dalam kunjungan yang dijadwalkan selama tiga hari ini, Wapres diagendakan menghadiri pembukaan Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) di hari pertama. Acara tersebut akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo di Pondok Pesantren Darussa’adah, Celikah, Gunung Sugih, Seputih Jaya, Lampung Tengah.

Selain menghadiri pembukaan Muktamar, di hari yang sama Wapres juga dijadwalkan akan menghadiri Launching Buku Historiografi Khittoh dan Politik Nahdlatul Ulama serta Kitab Tukhfatul Qosi Waddani, Biografi Syeikh Nawawi Al Bantani yang berlokasi di Hotel Radisson, Jalan Teuku Umar Nomor 1, Kedaton, Lampung.

Selepas acara tersebut, Wapres dijadwalkan menerima audiensi dari Pengurus Cabang Istimewa (PCI) NU Luar Negeri. Hari berikutnya Kamis (23/12/2021), mengawali kegiatan, Wapres direncanakan menghadiri Peresmian Peluncuran Program Bank Wakaf Mikro bertempat di Universitas Muhammadiyah Metro.

Acara yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan tersebut, akan ditutup dengan peninjauan stand nasabah Bank Wakaf Mikro dan Produk KUR di lokasi yang sama. Sore harinya, Wapres kembali akan menghadiri beberapa sesi rapat pleno pada Muktamar ke-34 NU.

Mengakhiri kunjungan kerja, di hari ketiga Jumat (24/12/2021), Wapres akan menutup secara resmi rangkaian kegiatan Muktamar ke-34 NU.

Selepas itu, kegiatan dilanjutkan dengan peresmian Masjid Safinatul ‘Ulum Universitas Islam Negeri Lampung dan dilanjutkan dengan salat Jumat berjamaah di masjid tersebut.

Wapres diagendakan akan bertolak kembali ke Jakarta dari Bandar Udara Radin Inten II pada pukul 14.00 WIB dan tiba di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma pada pukul 14.45 WIB.

Hadir mendampingi Wapres dalam kunjungan kerja ini Ketua Baznas Noor Achmad, Plt. Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika, Pimpinan Baznas Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi dan Masykuri Abdillah, serta Tim Ahli Wapres Iggi Haruman Achsien.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More