Lucunya, Ini 3 Kucing Kesayangan Prabowo Subianto yang Baru Diadopsi

Selasa, 07 September 2021 - 22:02 WIB
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto memperkenalkan tiga kucing yang baru diadopsinya bernama Mika, Miki dan Miko. Foto/IG
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dikenal sebagai sosok penyayang binatang. Salah satu hewan kesayangannya adalah kucing. Tak heran, jika di rumahnya terdapat beberapa kucing peliharaannya.

Kali ini, melalui akun instagramnya @prabowo, Ketua Umum Partai Gerindra ini mengunggah foto tiga kucing yang baru diadopsinya. Dalam foto tersebut, tampak tiga kucing kecil berwarna cokelat berpadu dengan warna putih bermain di atas karpet bermotif bunga. ”Introducing our new adopted family members; Mika, Miki and Miko,” tulis Prabowo diakun resminya tersebut, Selasa (7/9/2021).

Kehadiran ketiga kucing baru tersebut menambah hewan peliharaan Prabowo, karena sebelumnya, menantu dari mendiang Presiden Soeharto ini juga sudah memiliki kucing peliharaan yang diberi nama Bobby. Bahkan dalam beberapa potret, mantan Danjen Kopassus ini sering terlihat menggendong kucingnya tersebut.

Hingga kini, unggahan Prabowo terkait tiga kucing baru peliharaannya tersebut disukai oleh 71.887 warga net dengan 2.857 komentar. Salah satunya dari akun @ mbt227 yang mengatakan “Lucuuuu,”.



“Keren banget majikannya,” tulis warganet lainnya pemilik akun @aaaryamaulana

”Si Bobby punya adik nih hehehe. Sehat selalu Pak. Btw saya rindu Bobby, semoga Bobby juga sehat,” tulis @dhikateiza
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More