Politikus Gerindra Dukung Bubarkan FPI, Netizen Posting Foto Prabowo-HRS

Sabtu, 02 Januari 2021 - 16:37 WIB
Peryataan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Rahayu Saraswati terkait dukungannya kepada pemerintah untuk menindak ormas intoleran menjadi pembicaran di media sosial. Ada pro, adapula yang kontra. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Dukungan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Rahayu Saraswati kepada pemerintah terkait keputusan pelarangan Front Pembela Islam (FPI), menjadi pembicaraan di media sosial Twitter.

Warganet atau netizen menanggapinya dengan mengomentari pemberitaan tentang sikap Rahayu. Pernyataan Rahayu yang dilansir sejumlah media online menuai komentar beragam di Twitter. Ada yang mendukung, adapula kontra.

(Baca juga : Yakin Menangkan Praperadilan, Kuasa Hukum FPI: Kita Temukan Sejumlah Celah )

Dukungan datang dari pemilik akun @tjhinfar21 yang menyebut Rahayu sebagai elite politik yang cerdas. "Ini baru elite yang cerdas. Pemikirannya untuk bangsa dan negara bukan hanya untuk satu kelompok saja," tulisnya, Sabtu (2/1/2021).( )

Begitu juga dengan akun @BangBin14421521 yang setuju dengan sikap Rahyu. "Love you Mbak," cuitnya.



Sebaliknya banyak juga yang menyatakan tidak sependapat dengan pernyataan Rahayu. Ada yang terang-terangan, adapula yang menyindir.

(Baca juga : Sanksi Pidana Bagi Pelaku Parodi Berpotensi Memicu Rasa Benci kepada Negara )

Salah satunya akun @maymarmas yang memposting foto Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dan pemimpin FPI Habib Rizieq Shihab (HRS) sebelum Pilpres 2019. Dalam foto itu, Prabowo dan HRS yang kompak mengenakan pakaian berwarna putih sedang berjabat tangan.

"Iya.." komentarnya singkat.(Baca Juga: Tren Survei Capres 2024 Terjun Bebas, Prabowo Kena Operasi Politik)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More