5 Pati Polri Naik Pangkat Bintang 3 pada September 2024, Ini Nama-namanya

Selasa, 24 September 2024 - 17:45 WIB

2. Komjen Pol Wahyu Hadiningrat



FOTO/WIKIPEDIA

Berikutnya ada Komjen Pol Wahyu Hadiningrat. Ia dipercaya mengisi jabatan Asisten Utama Bidang Perencanaan dan Anggaran (Astamarena) Kapolri.

Pada tugas barunya itu, Wahyu juga menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Artinya, pangkatnya kini menjadi jenderal polisi bintang 3 atau Komjen Polisi.

Wahyu diketahui sebagai lulusan Akpol 1992. Sebelumnya, ia lebih dulu bertugas menjadi Wakapolda Metro Jaya (2018), Wakabareskrim Polri (2020) hingga Asrena Kapolri (2021).

3. Komjen Pol Nico Afinta



FOTO/stik-ptik.ac.id

Kemudian, ada Komjen Pol Nico Afinta. Kenaikan pangkat bintang 3 mengikuti tugas barunya sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum dan HAM.

Nico Afinta menjadi Sekjen Kemenkumham menggantikan Komjen Pol Andap Budhi. Ia dilantik langsung oleh Menkumham Supratman Andi Agtas di Kantor Kemenkumham, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2024).

Pada riwayatnya, Nico merupakan jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1992. Jenderal polisi bintang 3 ini juga pernah menjadi Kapolda Kalsel (2020), Kapolda Jatim (2020), Sahlisosbud Kapolri (2022) hingga Ketua STIK Lemdiklat Polri (2023).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More