Wujudkan Kota Cerdas di Papua, Cabup Otopianus Tebai Akan Bentuk Program Dogiyai Smart City

Senin, 01 Juli 2024 - 18:24 WIB
Bacabup Kabupaten Dogiyai, Otopianus Tebai bakal membentuk program Dogiyai Smart City (DSC) untuk mewujudkan kota cerdas di wilayah Papua bila terpilih dalam kontestasi Pilkada 2024 mendatang. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Bakal Calon Bupati (Bacabup) Kabupaten Dogiyai , Papua Tengah, Otopianus Tebai bakal membentuk program Dogiyai Smart City (DSC) untuk mewujudkan kota cerdas di wilayah Papua bila terpilih dalam kontestasi Pilkada 2024 mendatang. Hal itu disampaikannya setelah mendapat dukungan dari Partai Perindo untuk majudi Pilbup Dogiyai.

"Menata seluruh Kabupaten akan membentuk Kota, secara garis besar dengan program Dogiyai Smart City. Sebuah kota cerdas di Papua sebagai bahan referensi dari kabupaten lainnya," ujar Oto saat ditemui di Kantor DPP Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/7/2024).





Oto yang juga kader Partai Perindo yang dipimpin Ketua Umum (Ketum) Hary Tanoesoedibjo itu akan membentuk satua tugas 'Dogiyai On The Go' untuk membantu kerja 79 kampung di Kabupaten Dogiyai.

"Saya akan bentuk satgas, Satgas Dogiyai On The Go bertugas sebagai membantu 79 kampung di Dogiyai akan mencatat dan akan menciptakan aplikasi sistem informasi Dogiyai, mencatat seluruh data penduduk di Dogiyai yang masih hidup secara ril dan nyata. Satgas akan meninjau kinerja kepala kampung, kepala desa, aparat kampung dan pegawai kantor distrik, kepala sekolah, kepala puskesmas dan lainnya. Mereka mitra kerja yang akan dibentuk ke dalam Perda," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua Harian Nasional I DPP Perindo sekaligus Ketua Desk Pilkada, Angela Tanoesoedibjo menyerahkan dengan disaksikan Ketua Umum (Ketum) DPP Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT).

"Hari ini Partai Perindo menyatakan dukungan serentak tahap pertama kepada Calon Kepala Daerah di 37 wilayah di seluruh Indonesia," kata Angela Tanoesoedibjo dalam sambutannya di Aula Persatuan Indonesia, Kantor DPP Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/7/2024).

"Dua tingkat provinsi yakni Provinsi Papua Barat Daya dan Papua Selatan serta 35 di tingkat kabupaten/kota," imbuhnya.

Hadir dalam acara itu di antaranya Bendahara Umum (Bendum) DPP Perindo, Angkie Yudistia; Wakil Ketua Umum DPP Perindo, Michael V Sianipar; Wakil Ketua Umum DPP Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah; Ketua DPP Bidang Politik dan Ideologi, Manik Maganamahendra; Ketua DPP Bidang Hukum dan HAM, Tama S Langkun; dan jajaran pengurus DPP dan DPD Partai Perindo.



Adapun cakada dan cawakada dari internal yang menerima surat rekomendasi di antaranya Cagub Papua Barat Daya, Gabriel Asem; Cagub Papua Selatan, Afolo Safanpo; Cabup Mimika, Maximus Tipagau; Cabup Tapanuli Utara, Jonius TP Hutabarat; Cabup Labuhan Batu Selatan, Ferry Syahputra; Cawabup Kutai Timur, Mahyunadi; Cabup Merauke, Hendrikus Mahuze; Cabup Kabupaten Puncak, Paniel Waker, Cabup Kupang, Maria Nuban Saku; Cabup Dogiyai, Otopianus Tebai; dan lainnya.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More