Kapolri Minta Maaf Kinerja Polri Tidak Sempurna

Rabu, 27 Desember 2023 - 16:00 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam Rilis Akhir Tahun 2023 di Gedung Rupatama Mabes Polri, Rabu (27/12/2023). FOTO/MPI/MUHAMMAD REFI SANDI
JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyadari pencapaian kinerja Polri di 2023 masih jauh dari kata sempurna. Jenderal Listyo pun meminta maaf kepada publik seluruh kinerja jajarannya masih belum sesuai harapan masyarakat.

"Berbagai capaian kinerja 2023 tentunya masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, kami atas nama pimpinan Polri dan seluruh keluarga besar Polri dari lubuk hati yang paling dalam mengucapkan mohon maaf yang sebesar besarnya," kata Kapolri dalam Rilis Akhir Tahun 2023 di Gedung Rupatama Mabes Polri, Rabu (27/12/2023).

Kapolri berharap masyarakat tetap terus mendukung dalam setiap kegiatan Polri agar apa yang dilaksanakan bisa dirasakan masyarakat.



"Dan kami mohon untuk terus didoakan, didukung agar Polri ini betul-betul bisa melaksanakan tugas kami yang betul-betul bisa dirasakan dan memenuhi harapan masyarakat. Ke depan kami tentu akan terus melaksanakan tugas dan Polri semakin presisi," ucapnya.

Lebih jauh Kapolri menegaskan pihaknya bisa tegas terhadap pelaku kejahatan, personel Polri yang menyimpang hingga humanis dalam melayani masyarakat atau kelompok rentan.

"Humanis dalam mengabdi kepada masyarakat, merakyat dan selalu hadir di tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi dan keluhan secara langsung. Merakyat dengan menjadi yang terdepan dalam melindungi dan menolong masyarakat, khususnya masyarakat kecil maupun kelompok rentan," katanya.

(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More