Sasar Emak-emak, Relawan Ganjar-Mahfud Bikin Pelatihan Bisnis Tanaman Hias

Selasa, 26 Desember 2023 - 11:37 WIB
Relawan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD membuat pelatihan bisnis tanaman hias aglonema, di Kota Depok, Selasa (26/12/2023) pagi. Foto/MPI
DEPOK - Relawan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD membuat pelatihan bisnis tanaman hias aglonema untuk menghasilkan 'cuan' atau penghasilan di RT 5 RW 14, Mekarsari, Cimanggis, Kota Depok, Selasa (26/12/2023) pagi.

Pantauan MNC Portal Indonesia dilokasi kegiatan pelatihan bisnis dengan tema 'Memperkuat Ekonomi Perempuan Bersama Ganjar-Mahfud' turut dihadiri puluhan emak-emak. Terlihat emak-emak yang mengenakan kaos hitam putih bergambar Ganjar-Mahfud antusias mengikuti pelatihan tersebut.

Emak-emak mendapat beragam pelatihan mulai dari cara menanam, memperbanyak tanaman aglonema hingga cara berbisnis untuk meraup cuan sejalan dengan yang digaungkan Ganjar-Mahfud.



Nantinya di akhir pelatihan emak-emak bakal mendapatkan tanaman hias aglonema untuk langsung diaplikasikan.

"Indonesia unggul untuk menciptakan SDM-SDM (Sumber Daya Manusia) unggul terutama kaum perempuan dengan simbol Ibu Siti Atikoh istri Pak Ganjar yang dikenal terampil, cekatan, dan mandiri dengan begitu mudah mudahan ibu-ibu siap menjadi mandiri dapat cuan?" kata Ketua Harian DPP Ganjar Pranowo (GP) Center sebagai pemateri pelatihan bisnis tanaman hias.

"Siap," timpal puluhan emak-emak.

Thomas meyakini bahwa bisnis tanaman hias Aglonema dapat menghasilkan pundi-pundi cuan bagi emak-emak dan berpotensi diikuti yang lainnya.

"Saya yakin ketika ada satu warga yang berhasil biasanya nanti akan diikuti oleh yang lainnya," ujarnya.

Berikut 21 Program unggulan Ganjar-Mahfud di 2024:
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More