Update OTT di Maluku Utara dan Jakarta, KPK Amankan 18 Orang
Selasa, 19 Desember 2023 - 21:43 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) memperbarui jumlah pihak yang diamankan saat menjerat Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Maluku Utara dan Jakarta Selatan, Senin (18/12/2023). Total ada 18 orang yang diamankan.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebutkan, saat ini total 18 orang yang diamankan. Sebelumnya, lembaga antirasuah mengumumkan mengamankan 15 orang.
"Dalam kegiatan tangkap tangan di Maluku Utara sejauh ini 18 orang yang diamankan," kata Ali melalui keterangannya, Selasa (19/12/2023).
Terhadap pihak yang ditangkap, Ali menyebutkan masih dilakukan pemeriksaan. Lebih lanjut Ali menyebutkan, pihaknya juga mengamankan sejumlah uang sebagai barang bukti OTT. Namun, Ali belum bisa menyebutkan jumlahnya lantaran masih terus dilakukan konfirmasi.
"Ada juga ditemukan uang sebagai bukti yang jumlahnya masih terus dikonfirmasi kepada para pihak yang ditangkap," ujarnya seraya mengatakan perkembangan selengkapnya akan disampaikan pada Rabu (20/12/2023).
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebutkan, saat ini total 18 orang yang diamankan. Sebelumnya, lembaga antirasuah mengumumkan mengamankan 15 orang.
"Dalam kegiatan tangkap tangan di Maluku Utara sejauh ini 18 orang yang diamankan," kata Ali melalui keterangannya, Selasa (19/12/2023).
Terhadap pihak yang ditangkap, Ali menyebutkan masih dilakukan pemeriksaan. Lebih lanjut Ali menyebutkan, pihaknya juga mengamankan sejumlah uang sebagai barang bukti OTT. Namun, Ali belum bisa menyebutkan jumlahnya lantaran masih terus dilakukan konfirmasi.
"Ada juga ditemukan uang sebagai bukti yang jumlahnya masih terus dikonfirmasi kepada para pihak yang ditangkap," ujarnya seraya mengatakan perkembangan selengkapnya akan disampaikan pada Rabu (20/12/2023).
(zik)
Lihat Juga :
tulis komentar anda