Mutasi Petinggi TNI, Mantan Ajudan Presiden Jokowi Jabat Pangkoarmada III

Sabtu, 11 November 2023 - 04:27 WIB
Terjadi pergantian nama satuan Komando Armada RI Wilayah Barat menjadi Komando Armada I (Koarmada I), dan Komando Armada RI Wilayah Timur menjadi Komando Armada II (Koarmada II).

Dalam surat salinan Keputusan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono tertanggal 9 November 2023 itu, total terdapat sebanyak 105 anggota TNI dari berbagai pangkat yang mengalami mutasi.

Salah satunya ada nama Letjen TNI Arif Rahman yang kini menjabat Komando Pembina Doktrin, Pendidikan dan Latihan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Kodiklat TNI-AD).

Letjen TNI Arif Rahman akan mengisi jabatan Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakasad) yang kosong sejak ditinggal Jenderal TNI Agus Subiyanto yang dianggat menjadi KASAD.

Selain Wakasad, Panglima TNI juga merotasi Wakil Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). Dalam salinan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1286/XI/2023 itu, di urutan pertama ada nama Letjen TNI I Nyoman Cantiasa yang sebelumnya menjabat Koorsahli Kepala Staf TNI Angkatan Darat kini ditunjuk menjadi Wakil Kepala BIN.
(thm)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More