Anggota Komisi I DPR Benarkan Letjen TNI Agus Subiyanto Dilantik Jadi KSAD Besok
Selasa, 24 Oktober 2023 - 15:48 WIB
JAKARTA - Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Agus Subiyanto dikabarkan bakal dilantik menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) pada Rabu, 25 Oktober 2023, besok. Agus akan menggantikan Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang memasuki masa purna tugas.
Kabar itu dibenarkan anggota Komisi I DPR Dave Laksono. Dave meyakini kabar Agus menggantikan Dudung merupakan benar adanya. “Iya (Agus menggantikan Dudung),” ucap Dave, Selasa (24/10/2023).
Dave menyebut, Agus merupakan sosok yang layak dan tepat. Politikus Golkar itu juga mengucapkan selamat kepada sosok Mantan Danpaspampres itu. “Kami ucapkan selamat dan sukses kepada Jenderal Agus Subiyanto sebagai KSAD,” ucapnya.
Dave menilai, Agus merupakan pilihan terbaik dalam melanjutkan reformasi di tubuh TNI. Hal itu demi meningkatkan profesionalitas dan menjaga kedaulatan Indonesia. “Ini adalah pilihan yang tepat dan terbaik dalam melanjutkan reformasi dalam tubuh TNI demi meningkatkan profesionalitas dan menjaga kedaulatan Indonesia ke depannya,” ucapnya.
Kabar itu dibenarkan anggota Komisi I DPR Dave Laksono. Dave meyakini kabar Agus menggantikan Dudung merupakan benar adanya. “Iya (Agus menggantikan Dudung),” ucap Dave, Selasa (24/10/2023).
Baca Juga
Dave menyebut, Agus merupakan sosok yang layak dan tepat. Politikus Golkar itu juga mengucapkan selamat kepada sosok Mantan Danpaspampres itu. “Kami ucapkan selamat dan sukses kepada Jenderal Agus Subiyanto sebagai KSAD,” ucapnya.
Dave menilai, Agus merupakan pilihan terbaik dalam melanjutkan reformasi di tubuh TNI. Hal itu demi meningkatkan profesionalitas dan menjaga kedaulatan Indonesia. “Ini adalah pilihan yang tepat dan terbaik dalam melanjutkan reformasi dalam tubuh TNI demi meningkatkan profesionalitas dan menjaga kedaulatan Indonesia ke depannya,” ucapnya.
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda