Ikut Lomba Bareng Warga di Cilandak, Anies Menang Tarik Tambang

Kamis, 17 Agustus 2023 - 11:39 WIB
Bacapres Anies Baswedan mengikuti lomba HUT Ke-78 RI di Waduk Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (17/8/2023) bersama warga. Foto: SINDOnews/Ari Sandita Murti
JAKARTA - Bacapres Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) Anies Baswedan mengikuti lomba HUT Ke-78 RI di Waduk Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (17/8/2023) bersama warga. Dalam kesempatan itu, dia juga menyampaikan pidato soal kemerdekaan RI.

Berdasarkan pantauan, Anies bersama istrinya Fery Farhati mengikuti lomba dengan warga di Waduk Lebak Bulus. Salah satu lomba yang diikuti Anies adalah lomba tarik tambang. Warga juga dibuat tertawa oleh Anies yang kesulitan saat tarik-menarik tambang dengan warga. Meski demikian, dia akhirnya memenangi lomba tarik tambang.





Warga berebut selfie dengan mantan Gubernur DKI Jakarta itu selesai kegiatan. Anies mengenakan kain lurik Jawa berwarna cokelat lengkap dengan blangkon.

Dalam peringatan HUT RI ini, dia membahas tentang melunasi janji kemerdekaan. "Saya menyebutnya sebagai janji karena cita-cita itu untuk diraih dan bila tidak diraih cita-cita bisa direvisi. Kalau janji harus dilunasi," ujar Anies.

Menurut dia, janji kemerdekaan di antaranya mencerdaskan kehidupan bangsa, melindungi setiap tumpah darah Indonesia, dan memajukan kesejahteraan umum. Untuk melunasi janji kemerdekaan itu bisa dimulai dari lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Berjanji untuk kita bisa terlibat partisipasi dunia. Inilah janji kemerdekaan dan tantangan kita bersama-sama untuk melunasi janji kemerdekaan. Kita mengikhtiarkan agar mulai dari lingkungan bahwa semua mendapat kesetaraan, kesejahteraan, dan keadilan," ungkapnya.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More