Bergaya Bak Drummer di Upacara HUT Ke-78 RI, Menteri PUPR Basuki Bikin Tamu Undangan Tertawa

Kamis, 17 Agustus 2023 - 10:53 WIB
loading...
Bergaya Bak Drummer...
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono hadir dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023). Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono hadir dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023). Basuki sempat menghibur tamu undangan.

Hal itu dilakukan sesaat sebelum Upacara Peringatan Proklamasi dimulai. Saat itu kameramen menyorot satu per satu tokoh-tokoh atau pejabat di Indonesia termasuk Basuki.



Sadar menjadi sorotan kamera, Basuki lantas memberikan senyuman ke arah kamera. Basuki kemudian bergaya bak drummer yang memukulkan alat musiknya.

Gaya itu langsung disambut tepuk tangan dari tamu undangan. Tak sedikit menteri-menteri yang hadir di sebelahnya juga ikut terhibur dan tertawa.

Basuki mengenakan beskap berwarna abu-abu ketika menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi. Dia juga mengenakan blangkon batik sebagai penutup kepalanya.

Sebagaimana diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan upacara HUT Ke-78 RI tahun 2023 menjadi yang terakhir diselenggarakan di Jakarta. Dia menyebut upacara kemerdekaan mendatang akan digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

"Insyaallah. Tahun depan insyaallah sudah di IKN. Kita lihat nanti," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023).

Pada upacara hari ini, Jokowi mengenakan baju daerah Ageman Songkok Singkepan Ageng saat menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
12 Menteri Kabinet Merah...
12 Menteri Kabinet Merah Putih Jadi Pemateri Retreat Kepala Daerah, Ini Daftarnya
Kapan Seleksi Paskibraka...
Kapan Seleksi Paskibraka 2025? Begini Syarat dan Pendaftarannya
Daftar Lengkap Menteri...
Daftar Lengkap Menteri dan Pejabat yang Dilantik Prabowo 19 Februari 2025
Basuki Hadimuljono Minta...
Basuki Hadimuljono Minta Anggaran Otorita IKN 2025 Ditambah Rp8,1 Triliun
6 Kontroversi Bahlil...
6 Kontroversi Bahlil Lahadalia, dari Hapus Pengecer Gas 3 Kg hingga Lulus Doktor Kilat
4 Menteri Prabowo Berkinerja...
4 Menteri Prabowo Berkinerja Buruk di 100 Hari Pemerintahan, Layak Di-reshuffle?
10 Menteri dengan Penilaian...
10 Menteri dengan Penilaian Terbaik, Nomor 3 Digadang Jadi Rising Star Pilpres Mendatang
Survei, Satryo Soemantri...
Survei, Satryo Soemantri Brodjonegoro Jadi Menteri dengan Penilaian Terburuk
Dasco Ungkap Ada Menteri...
Dasco Ungkap Ada Menteri Kurang Seirama dengan Prabowo
Rekomendasi
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
5 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
15 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved