Saat Ganjar Pranowo Beri Salam Perpisahan di Kala De Gea Tinggalkan MU

Minggu, 09 Juli 2023 - 20:10 WIB
Bakal capres dari PDIP, Ganjar Pranowo mengunggah rasa sedihnya selepas kiper dari tim kesayangannya, MU, telah pergi. Dialah David De Gea. Foto/IG Ganjar Pranowo
JAKARTA - Bakal capres dari PDIP, Ganjar Pranowo mengunggah rasa sedihnya selepas kiper dari tim kesayangannya, Manchester United (MU), telah pergi. Dialah David De Gea, mantan kiper utama Setan Merah itu hengkang dengan status pemain free agent.

Gubernur Jawa Tengah itu pun menuliskan ucapan perpisahannya melalui akun media sosial teranyar, threads. Ganjar secara singkat menyebut De Gea sebagai legenda yang menjadi warisan dari pelatih kenamaan Manchester United, Sir Alex Ferguson.

"Farewell legends (selamat tinggal, legenda)," tulis Ganjar, Minggu (9/7/2023).





Seperti diketahui, Ganjar merupakan fans The Red Devils, sebutan bagi klub MU. Meski menggilai sepak terjang tim yang bermarkas di Old Trafford itu, Ganjar tak segan mengucapkan selamat kepada rival klubnya, Liverpool. Ini terjadi saat Liverpool menjuarai Liga Inggris pada tahun 2019/2020.

Lewat media sosial Twitter, Ganjar memberi ucapan untuk tim asuhan Jurgen Klopp. Postingannya itu mendapat respons beragam dari netizen Indonesia.

"Selamat Liverpool Juara EPL, ttd Fans MU," kicau akun @ganjarpranowo.

Sekadar informasi, De Gea memang layak mendapat perpisahan secara terhormat kepada publik Old Trafford. Pasalnya dia telah memberi cukup banyak gelar untuk klub. Bahkan selama 12 tahun berseragam MU, dia sukses mencetak beberapa rekor yang belum pernah dimiliki kiper Setan Merah lainnya. Rekor yang dimaksud adalah, De Gea mencatatkan 545 pertandingan di semua kompetisi dan mengukir 190 clean sheet.

Di sisi lain, seiring dengan kepergian De Gea, Manchester United masih mencari kiper baru di bursa transfer. Sejauh ini, Andre Onana dari Inter Milan menjadi sosok yang difavoritkan untuk menggantikan De Gea, yang kini berpotensi melanjutkan kariernya di Arab Saudi bersama Al Nassr.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More