Mochtar Pabottingi Meninggal Dunia, Mahfud MD Kenang Sosok yang Selalu Bicara Kebenaran
Minggu, 04 Juni 2023 - 17:13 WIB
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD turut berduka cita atas meninggalnya Penulis sekaligus Pakar Politik Mochtar Pabottingi . Ia mengungkap Mochtar menghembuskan nafas terakhir setelah tiga pekan terbaring di rumah sakit.
Sebelum Mochtar menghembuskan nafas terakhirnya pada Minggu (4/7/2023) pukul 00.30 WIB. Mahfud mengatakan sempat mengunjungi Mochtar Pabottingi.
"Saya baru saja melepas dan mendoakan sahabat, guru kita semua, almarhum Professor Mochtar Pabottingi, yang tadi malam memenuhi panggilan Allah SWT. Tiga pekan lalu saat masih terbaring di rumah sakit, saya empat mengunjungi beliau," kata Mahfud melalui Instagram resminya, Minggu (4/6/2023).
Menurut Mahfud, Mochtar merupakan orang baik dan sosok yang selalu bicara kebenaran dengan penuh kesantunan. Bahkan, Mochtar yang juga seorang penulis, tidak pernah menghardik orang lain.
"Kita mendoakan, semoga beliau mendapatkan syurganya Allah, karena saya menjadi saksi bahwa almarhum orang baik, selalu bicara baik, bicara kebenaran, dengan penuh kesantunan," tuturnya.
"Almarhum tidak pernah menghardik, bahkan kerap bersuara dalam kalimat-kalimat yang puitis. Selamat jalan Prof Mochtar. Allahumma ighfir li akhina Mochtar Pabottingi, warhamhu, wa'afihi, wa'fuanhu. Aamiin," sambungnya.
Sebelum Mochtar menghembuskan nafas terakhirnya pada Minggu (4/7/2023) pukul 00.30 WIB. Mahfud mengatakan sempat mengunjungi Mochtar Pabottingi.
"Saya baru saja melepas dan mendoakan sahabat, guru kita semua, almarhum Professor Mochtar Pabottingi, yang tadi malam memenuhi panggilan Allah SWT. Tiga pekan lalu saat masih terbaring di rumah sakit, saya empat mengunjungi beliau," kata Mahfud melalui Instagram resminya, Minggu (4/6/2023).
Menurut Mahfud, Mochtar merupakan orang baik dan sosok yang selalu bicara kebenaran dengan penuh kesantunan. Bahkan, Mochtar yang juga seorang penulis, tidak pernah menghardik orang lain.
"Kita mendoakan, semoga beliau mendapatkan syurganya Allah, karena saya menjadi saksi bahwa almarhum orang baik, selalu bicara baik, bicara kebenaran, dengan penuh kesantunan," tuturnya.
"Almarhum tidak pernah menghardik, bahkan kerap bersuara dalam kalimat-kalimat yang puitis. Selamat jalan Prof Mochtar. Allahumma ighfir li akhina Mochtar Pabottingi, warhamhu, wa'afihi, wa'fuanhu. Aamiin," sambungnya.
(kri)
tulis komentar anda