Mau Mudik Gratis Naik Kapal Perang TNI AL? Nih Syaratnya
Kamis, 13 April 2023 - 07:20 WIB
JAKARTA - TNI Angkatan Laut (AL) telah menyiapkan satu Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) untuk mudik gratis 2023, khusus pengendara motor. TNI AL menyediakan mudik gratis menggunakan KRI Banjarmasin-592 karena jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor diprediksi akan meningkat pada mudik Lebaran 2023.
"Kita akan menyiapkan satu KRI untuk mudik juga gratis terutama untuk motor, pengemudi motor," kata Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali di Dermaga Kolinlamil, Jakarta Utara, dikutip Kamis (13/4/2023).
Dengan mudik gratis menggunakan kapal, Ali berharap dapat meminimalisir kecelakaan pengendara motor yang melakukan perjalanan jauh. "Dan apabila pemudik motor itu di jalan sangat berbahaya, mereka jalan jauh dengan membawa beban yang cukup berat untuk di kampung halaman dengan menggunakan motor, kan sangat berbahaya," katanya.
1. Menyerahkan Fotokopi KTP Pemudik.
2. Menyerahkan Fotokopi STNK dan BPKB sepeda motor.
3. Tanda tangan surat bersedia mematuhi peraturan dinas dalam KRI.
2. Semarang, Mako Lanal Semarang, Jalan R.E Martadinata Nomor 12 Tawangsari Kota Semarang.
3. Surabaya, Mako Satlinlamil 2, Jalan Raya Hang Tuah Nomor 1, Ujung Kecamatan Semampir Kota Surabaya.
"Kita akan menyiapkan satu KRI untuk mudik juga gratis terutama untuk motor, pengemudi motor," kata Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali di Dermaga Kolinlamil, Jakarta Utara, dikutip Kamis (13/4/2023).
Dengan mudik gratis menggunakan kapal, Ali berharap dapat meminimalisir kecelakaan pengendara motor yang melakukan perjalanan jauh. "Dan apabila pemudik motor itu di jalan sangat berbahaya, mereka jalan jauh dengan membawa beban yang cukup berat untuk di kampung halaman dengan menggunakan motor, kan sangat berbahaya," katanya.
Berikut syarat mudik gratis:
1. Menyerahkan Fotokopi KTP Pemudik.
2. Menyerahkan Fotokopi STNK dan BPKB sepeda motor.
3. Tanda tangan surat bersedia mematuhi peraturan dinas dalam KRI.
Pendaftaran mudik gratis tersedia di tiga kota:
1. Jakarta, Mako Kolinlamil, Jalan Raya Pelabuhan Pos 9 Tanjung Priok Jakarta Utara.2. Semarang, Mako Lanal Semarang, Jalan R.E Martadinata Nomor 12 Tawangsari Kota Semarang.
3. Surabaya, Mako Satlinlamil 2, Jalan Raya Hang Tuah Nomor 1, Ujung Kecamatan Semampir Kota Surabaya.
(rca)
tulis komentar anda