Bertemu Dewan Pers, Dubes RI untuk Arab Saudi: Kebutuhan Jamaah Sudah Terpenuhi

Rabu, 22 Februari 2023 - 23:01 WIB
Pertemuan Dubes RI untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad dengan pimpinan Dewan Pers di Kedubes RI di Riyadh, Arab Saudi. Foto/Istimewa
JAKARTA - Dubes RI untuk untuk Kerajaan Arab Saudi terus berupaya untuk memenuhi imbauan Presiden RI Joko Widodo terkait pemanfaatan produk Indonesia untuk kebutuhan jemaah haji dan umroh. Imbauan tersebut dipastikan telah terpenuhi, tetapi masih relatif kecil.

Dubes RI untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad mengaku saat ini penggunaan produk Indonesia untuk memenuhi kebutuhan jamaah sudah terpenuhi, tetapi jumlahnya masih sedikit. Salah satunya yakni kebutuhan bumbu makanan untuk jemaah Indonesia.

”Biaya dikeluarkan pemerintah maupun jemaah haji Indonesia di Arab Saudi dapat memberikan manfaat bagi pelaku usaha di Indonesia. Jamaah Indonesia dikenal fanatik dan loyal terhadap makanan Indonesia,” kata Aziz dalam keterangannya, Rabu (22/2/2023).



Produk Indonesia, jdiharapkan semakin dikenal oleh penyedia layanan, transportasi maupun akomodasi di Arab Saudi. ”Sehingga seluruh kebutuhan jamaah haji Indonesia dapat terpenuhi dari Indonesia,” jelas dia.



Sementara, Kedutaan Besar RI di Riyadh terus mempersiapkan sejumlah fasilitas untuk menyambut 221 ribu jemaah calon haji Indonesia pada musim haji 2023 ini.



Hal ini terungkap saat pertemuan Dubes RI untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad dengan pimpinan Dewan Pers di Kedubes RI di Riyadh, Arab Saudi pada Selasa (21/2/2023).
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(ams)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More