Usai Temui Surya Paloh, Habib Aboe Bakar Lempar 2 Pantun

Jum'at, 03 Februari 2023 - 21:46 WIB
Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi di Nasdem Tower, Jakarta, Jumat (3/2/2023). Foto/MPI/Riana Rizkia
JAKARTA - Sejumlah petinggi Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) telah melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh . Pertemuan yang berlangsung selama dua jam itu digelar di Nasdem Tower, Jakarta, Jumat (3/2/2023).

Hadir dalam pertemuan itu di antaranya Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman, Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi dan Ketua DPP PKS Almuzzammil Yusuf. Paloh didampingi sejumlah elite Nasdem, salah satunya Ketua DPP Willy Aditya.

Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi mengatakan pihaknya semakin siap menghadapi Pemilu 2024 usai melakukan pertemuan tersebut. "Seperti apa yang disampaikan oleh Pak Sohibul Iman dan Bang Willy bahwa pertemuan ini sangat rileks dan enjoy. Kenapa? karena komunikasi ini bikin suasana semakin kondusif, semakin siap untuk menghadapi situasi pemilu yang lebih jurdil, pemilu yang baik, dan Insya Allah berjalan lancar," kata Habib Aboe usai pertemuan.





Dia menegaskan, silaturahmi antarpartai pengusung Anies Baswedan tersebut tidak akan berhenti. Bahkan, ia mengungkapkan bahwa fokus pertemuan partai bukan lagi mengenai deklarasi koalisi, melainkan ihwal Indonesia ke depan.

"Dan silaturahmi ini tidak akan henti sampai kita bukan lagi berbicara deklarasi saja, tapi kita bicara tentang bagaimana Indonesia ke depan lebih baik lagi. Ini yang inti dari obrolan kita," katanya.

Sebagai penutup, Habib Aboe meminta izin untuk melemparkan dua pantun. "Saya rasa lebih rileks yang saya mau kasih pantun," tuturnya.

Pergi berlibur bersukacita

Susuri pantai di Tasikmalaya
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More