Jadi Pengurus DPP PDIP, Posisi Puan Dipertanyakan

Sabtu, 11 April 2015 - 20:31 WIB
Jadi Pengurus DPP PDIP, Posisi Puan Dipertanyakan
Jadi Pengurus DPP PDIP, Posisi Puan Dipertanyakan
A A A
JAKARTA - Nama Puan Maharani masuk dalam kepengurusan DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) itu menduduki posisi Kepala DPP Bidang Politik dan Keamanan DPP PDIP.

Pengamat Politik dari LIPI Ikrar Nusa Bakti mempertanyakan, kedudukan putri Megawati Soekarnoputri itu yang merangkap dua jabatan. Menurutnya, posisi Puan nanti di kepengurusan partai akan menganggu tugasnya sebagai pembantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam pemerintahan.

"Pertanyaannya siapa yang jadi ketua harian di dalam biro itu? Dia (Puan) kan masih jadi Menteri Koordinator PMK," ujar Ikrar dalam diskusi di Gado-Gado Boplo, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (11/4/2015).

Menurutnya, penunjukan itu memperlihatkan bila Megawati sebagai Ketua Umum PDIP seolah tak mempedulikan kebijakan Jokowi yang melarang menterinya rangkap jabatan sebagai pengurus inti sebuah partai politik.

"Entah khilaf, atau entah salah mengangkat Puan Kepala Biro Polkam, lalu pada saat yang sama (Mega) langsung menonaktifkannya," tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5388 seconds (0.1#10.140)