Acak Tempat Duduk, Badrodin Ingin Petinggi Polri Berbaur
Minggu, 22 Februari 2015 - 22:57 WIB

Acak Tempat Duduk, Badrodin Ingin Petinggi Polri Berbaur
A
A
A
JAKARTA - Ada peristiwa menarik dari pertemuan antara petinggi Polri dan alumni sejumlah perguruan tinggi di Ruang Rapat Utama Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta, Minggu (22/2/2015) pagi.
Saat memberikan sambutan, Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti tiba-tiba meminta agar para jajarannya untuk berpindah tempat duduk.
Salah satunya meminta Kepala Badan Reserse Kriminal Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso duduk berdekatan dengan Staf Sekretaris Kabinet Refly Harun.
"Kami mohon Pak Kabareskrim Pak (Budi) Waseso bisa duduk bersama berdampingan dengan Pak Refly Harun," tutur Badrodin yang disambut tawa dan tepuk tangan sebagian orang.
Perintah itu dituruti Budi Waseso yang terus menebar senyum sembari menghampiri Refly Harun. Kemudian keduanya terlihat saling bersalaman dan berpelukan.
Selanjutnya, calon Kapolri yang baru diusulkan Presiden Joko Widodo sebagai pengganti Komjen Pol Budi Gunawan itu mengacak tempat duduk para petinggi Polri untuk berbaur dengan peserta alumni perguruan tinggi lainnya.
"Terima kasih banyak Pak telah memberikan kesempatan Pak Waseso duduk berdampingan sama pak Refly Harun," tutur anggota Tim Independen Imam Prasojo disambut tawa hadirin.
Menurut dia, apa yang dilakukan untuk semakin mendekatkan satu sama lain.
"Ini petunjuk bagi kita bersama menghilangkan prasangka-prasangka yang ada," tambah anggota tim sembilan ini.
Saat memberikan sambutan, Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti tiba-tiba meminta agar para jajarannya untuk berpindah tempat duduk.
Salah satunya meminta Kepala Badan Reserse Kriminal Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso duduk berdekatan dengan Staf Sekretaris Kabinet Refly Harun.
"Kami mohon Pak Kabareskrim Pak (Budi) Waseso bisa duduk bersama berdampingan dengan Pak Refly Harun," tutur Badrodin yang disambut tawa dan tepuk tangan sebagian orang.
Perintah itu dituruti Budi Waseso yang terus menebar senyum sembari menghampiri Refly Harun. Kemudian keduanya terlihat saling bersalaman dan berpelukan.
Selanjutnya, calon Kapolri yang baru diusulkan Presiden Joko Widodo sebagai pengganti Komjen Pol Budi Gunawan itu mengacak tempat duduk para petinggi Polri untuk berbaur dengan peserta alumni perguruan tinggi lainnya.
"Terima kasih banyak Pak telah memberikan kesempatan Pak Waseso duduk berdampingan sama pak Refly Harun," tutur anggota Tim Independen Imam Prasojo disambut tawa hadirin.
Menurut dia, apa yang dilakukan untuk semakin mendekatkan satu sama lain.
"Ini petunjuk bagi kita bersama menghilangkan prasangka-prasangka yang ada," tambah anggota tim sembilan ini.
(dam)