Risma Peringkat Tiga Wali Kota Terbaik Dunia

Rabu, 04 Februari 2015 - 11:50 WIB
Risma Peringkat Tiga Wali Kota Terbaik Dunia
Risma Peringkat Tiga Wali Kota Terbaik Dunia
A A A
SURABAYA - Tegas, energik, dan konsisten. Tiga sikap yang menonjol dalam kepemimpinan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini itu mengantarkannya pada penghargaan level internasional.

Risma berhasil menempati peringkat ketiga dalam daftar 10 wali kota paling berprestasi di dunia versi World Mayor Prize (WMP), ajang dua tahunan yang diselenggarakan The City Mayors Foundation. Sebagaimana disebutkan dalam lama resmi WMP, Risma–– sapaan Tri Rismaharini–– hanya kalah dari Wali Kota Calghari (Kanada) Naheed Nenshi di urutan pertama dan Wali Kota Ghent (Belgia) Daniel Termont.

Namun wali kota perempuan pertama Kota Pahlawan ini mengungguli namanama tenar semacam Carloz Oscariz (Sucre, Venezuela), Jed Patrick Mabilog (Iloilo City, Filipina), Albrecht Schroter (Jena, Jerman), dan Annise Parker (Houston, Amerika Serikat).

WMP menyebutkan, mantan kepala badan perencanaan dan pembangunan kota (Bappeko) Surabaya ini dikenal sebagai figur energik yang antusias mempromosikan kebijakan sosial, ekonomi, dan lingkungan secara nasional maupun internasional. Risma juga dinilai berhasil memanfaatkan lahan tak terawat dan “menyulapnya” menjadi taman kota yang asri.

”Saat ini terdapat 11 taman kota berskala besar dengan berbagai tema, serta puluhan taman lain yang tiap hari dimanfaatkan sebagai sarana rekreasi warga. Taman-taman tersebut dilengkapi dengan fasilitas wi-fi, taman baca, dan area bermain,” tulis lama tersebut. Perhatian Risma akan kesehatan dan pendidikan juga diapresiasi WMP.

Penyelenggaraan kesehatan gratis serta peningkatan kualitas puskesmas menjadi salah satu indikatornya. Di sektor edukasi, pada 2014 Pemkot Surabaya mengalokasikan 35% dari APBDnya.

Dalam laman resminya, WMP juga memuat testimoni publik yang ditujukan kepada masing-masing wali kota. “Risma menyadari bahwa posisinya sebagai wali kota adalah mandat dari Tuhan yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” tulis Ahmad M pada kolom typical tribute.

Ini bukan pertama kali Risma menerima penghargaan World Mayor. Pada Februari tahun lalu dia juga diganjar prestasi sama dari yayasan ini. Untuk diketahui World Mayor adalah proyek yang disusun dan dikelola The City Mayors Foundation bertujuan untuk mengangkat profil wali kota sedunia. Selama Desember 2014, anggota The City Mayors Foundation memilih 10 nama dalam daftar wali kota terbaik.

Penentuan 10 besar wali kota terbaik diberikan oleh ribuan pendukung, sementara pertimbangan juri The World Mayor hanya pendukung kedua. Risma belum memberikan pernyataan soal penghargaan itu. Kabag Humas Pemkot Surabaya M Fikser berharap masyarakat, terutama warga Surabaya, menikmati capaian prestasi ini.

“Penghargaan harus memunculkan rasa kebanggaan bahwa ini kemenangan bersama. Prestasi ini juga harus bisa dimiliki atau dinikmati oleh seluruh masyarakat,” ujarnya.

Lukman Hakim
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6976 seconds (0.1#10.140)