Syafii Maarif Tolak Tawaran Jadi Wantimpres Jokowi

Sabtu, 17 Januari 2015 - 15:08 WIB
Syafii Maarif Tolak Tawaran Jadi Wantimpres Jokowi
Syafii Maarif Tolak Tawaran Jadi Wantimpres Jokowi
A A A
JAKARTA - Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Syafii Maarif mengaku ditawari untuk menjadi Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) untuk pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Namun, mantan aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) itu menolak tawaran Jokowi tersebut. Dia tidak bersedia menjadi Wantimpres lantaran merasa sudah tua.

"Iya, saya bilang enggak bersedia. Cari yang lainlah, saya sudah berumur (tua)," kata Syafii Maarif saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (17/1/2015).

Dia menuturkan, permintaan untuk menjadi Wantimpres disampaikan melalui telepon bukan melalui surat resmi. Buya sapaan Syafii Maarif menolak dengan halus.

"Enggak (lewat surat), lewat telepon. Kemarin deputi Setneg nelepon, langsung saya jawab," tegasnya.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi akan melantik Wantimpres pada hari Senin 19 Januari 2015. Anggota Wantimpres berjumlah sembilan orang.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3103 seconds (0.1#10.140)