Istri Muda Fuad Amin Diduga Kelola Uang Korupsi

Jum'at, 09 Januari 2015 - 13:59 WIB
Istri Muda Fuad Amin...
Istri Muda Fuad Amin Diduga Kelola Uang Korupsi
A A A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memiliki alasan tersendiri ketika melakukan pemeriksaan terhadap istri muda dari Ketua DPRD Bangkalan KH Fuad Amin Imron yakni Siti Masnuri.

Siti diperiksa terkait kasus dugaan suap jual beli gas alam Gresik dan Gili Timur di Bangkalan, Jawa Timur, Madura. Siti juga diperiksa oleh penyidik KPK terkait sangkaan pencucian uang yang diduga dilakukan Fuad Amin dari hasil tindak pidana korupsi.

KPK menduga istri muda Fuad Amin itu ikut mengelola maupun menyimpan kekayaan Fuad yang diduga didapat dari hasil korupsi.

"Salah satu istri dari FAI, keterangannya dibutuhkan karena beliau salah satu orang yang diduga mengelola atau menyimpan sebagian dana yang dimiliki FAI," ujar Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto di kantornya, Jakarta Selatan, Kamis 8 Januari 2015 malam.

Menurut Bambang, pemeriksaan terhadap Siti dilakukan seiring proses pengembangan dan pelengkapan berkas penyidikan dalam kasus Fuad. "Sehingga kita meminta penjelasan mengenai penghasilan dan pengelolaan dana," jelasnya.

Bambang juga tak menampik jika pihak KPK tengah mendalami kepemilikan agen perjalanan haji fiktif. Menurut informasi yang dihimpun, Fuad memiliki tiga biro perjalanan haji fiktif di daerah Jakarta Timur, Surabaya dan Madura.

"Sejauh ini kita sedang mendalami pertanyaan itu. Kita sedang dalami," pungkas Bambang.

Kendati demikian, Bambang belum mau menjelaskan lebih jauh terkait hal tersebut. Pasalnya, hal tersebut sedang diselidiki oleh pihak KPK. "Kita belum sampai pada kesimpulan," tandas Bambang.

Sebelumnya, KPK memeriksa Siti Masnuri pada Rabu 7 Desember 2015. Istri muda Fuad Amin itu diperiksa kurang lebih selama sembilan jam. Usai diperiksa sebagai saksi, awak media sempat menyinggung sejumlah aset milik Fuad yang telah disita KPK. Namun, Siti lebih memiilih bungkam.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1003 seconds (0.1#10.140)