MPR Dorong Indonesia-Korsel Pererat Persahabatan

Selasa, 23 Desember 2014 - 02:59 WIB
MPR Dorong Indonesia-Korsel...
MPR Dorong Indonesia-Korsel Pererat Persahabatan
A A A
JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan mendorong agar antara Indonesia dengan Korea Selatan (Korsel) harus mempererat persahabatan.

Pasalnya Korsel merupakan salah satu negara sahabat yang selama ini baik telah bekerja sama dengan Indonesia. Bahkan, antara Indonesia-Korsel sudah banyak saling membantu dalam banyak sektor.

Zulkifli mengatakan, ketika pemerintahan Presiden keenam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada tahun 2008, baik Indonesia maupun Korsel tengah mengalami krisis tapi, Korsel tidak memulangkan tenaga kerja Indonesia (TKI) yang banyak mengadu nasib di sana.

"Tenaga kerja Indonesia tidak ada yang dipulangkan ketika terjadi krisis tahun 2008, hal itu karena ada persahabatan yang kuat antara Indonesia-Korsel," kata Zulkifli saat menerima kunjungan Ketua Parlemen Korsel Chung Ui Hwa bersama rombongan di Ruang Delegasi Pimpinan MPR, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin 22 Desember 2014.

Menurut Zulkifli, persahabatan Indonesia-Korsel telah teruji beberapa kali, misalnya ketika pemerintahan SBY saat Indonesia menghadapi krisis tahun 2008.

Ketika dirinya menjabat sebagai Menteri Kehutanan (Menhut) kala itu, pemerintah Indonesia-Korsel menjalin hubungan mitra strategis dan komprehensif.

"Hal itu menunjukkan persahabatan kedua negara semakin lama semakin baik," jelasnya.

Oleh karena itu, lanjutnya, dirinya berharap persahabatan antara Indonesia dengan Korsel akan semakin erat lagi. Karena, kerja sama yang sudah berjalan selama ini berjalan dengan cukup baik.

"Saya yakin Korsel juga tidak pernah lupa bahwa Indonesia pernah membantu Korsel untuk bangkit," tandasnya.

Sementara itu, Ketua Parlemen Korea Selatan, Chung Ui Hwa menginginkan hubungan di antara kedua negara bukan hanya sebatas mitra strategis dan komprehensif namun juga sebagai sahabat serta keluarga.

Di kawasan Asia sendiri ada beberapa negara besar dan Korsel siap mendukung serta menjalin kerjasama yang kuat dengan Indonesia.

"Korea Selatan siap mendukung dan menjalin kerjasama yang kuat dengan Indonesia," kata Hwa di kesempatan yang sama.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5540 seconds (0.1#10.140)