Munas Golkar Jakarta Diduga Catut Nama JK

Minggu, 07 Desember 2014 - 16:59 WIB
Munas Golkar Jakarta...
Munas Golkar Jakarta Diduga Catut Nama JK
A A A
JAKARTA - Kabar Wakil Presiden (Wapres) yang juga mantan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla (JK) akan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar ditanggapi oleh kubu Aburizal Bakrie alias Ical.

Ade Komarudin Ketua Fraksi Partai Golkar di DPR yang juga mendukung kepemimpinan Ical menduga, pihak presidium penyelamat Golkar telah mencatut nama JK.

"Pak JK diambil namanya oleh beberapa orang, bahwa Pak JK ingin mendukung munas," kata Ade di Jakarta, Minggu (7/12/2014).

Ade tidak meragukan pengetahuan JK soal aturan partai tempat meniti karir politiknya. Menurutnya, JK sangat berkepentingan tetap menjaga persatuan di tubuh partai berlambang pohon beringin ini.

Tidak hanya itu, Ade mengatakan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sangat yakin tidak akan mencampuri urusan Partai Golkar yang saat ini tengah terbelah.

"Saya tidak percaya pemerintah mau campur tangan. Saya tidak percaya," tegasnya.

Seperti diketahui, Kubu Agung Cs menggelar Munas Tandingan di Ancol. Sebelumnya Kubu Ical sudah terlebih dulu menggelar Munas di Bali.

Saat bersamaan muncul Kabar bahwa JK akan didapuk menjadi ketua Dewan Pertimbangan versi Agung Laksono.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0797 seconds (0.1#10.140)