Empat Tokoh Nasional Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Jum'at, 07 November 2014 - 16:56 WIB
Empat Tokoh Nasional...
Empat Tokoh Nasional Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan pahlawan nasional kepada empat orang tokoh. Prosesi pemberian gelar pahlawan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Jumat (7/11/2014).

Empat tokoh yang dianugerahkan gelar pahlawan yaitu Letjen TNI (Purn) Djamin Ginting (asal Sumatera Utara), Sukarni Kartodiwerjo (asal Jawa Timur), Muhammad Mangundiprojo (asal Jawa Tengah), dan KH Abdul Wahab Hasbullah (asal Jawa Timur).

Djamin Gintings salah satu komandan pasukan Indonesia dalam pertempuran Medan Area melawan pasukan Inggris di Sumatera Timur. Ia juga bertempur melawan pasukan Belanda.

Sementara Sukarni, pada tahun 1930-an bergabung dengan Partai Indonesia (Partindo) sejak bersekolah di MULO Blitar. Dia bersama kawan-kawannya di Asrama Menteng mendesak Bung Karno dan Bung Hatta segera memproklamirkan kemerdekaan dan membawa keduanya ke Rengesdengklok pada tanggal 16 Agustus 1945.

Pada sore harinya keduanya kembali ke Jakarta dan malamnya dilakukan perumusan naskah Proklamasi di Imam Bonjol. Setelah Proklamasi, Sukarni menghimpun kekuatan pemuda mendukung pemerintah RI.

KH Abdul Wahab Hasbullah turut serta dalam pergerakan kebangsaan sejak pindah ke Surabaya pada tahun 1914 dengan membentuk kelompok diskusi masalah agama. Sebagai aktivis pergerakan yang berasal dari pesantren, Wahab berupaya menghimpun kekuatan berbasis pesantren di Indonesia.

Saat perjuangan mempertahankan kemerdekaan Wahab bersama Hasjim As'ari dari Jombang dan KH Abbas dari Bunter merumuskan resolusi Jihad sebagai dukungan terhadap kemerdekaan.

Selanjutnya, Muhammad Mangundiprojo seorang pamong praja yang memasuki dunia militer tapi kembali ke lingkungan pamong praja. Perjuangan Mangundiprojo berkaitan erat dengan revolusi di Surabaya tahun 1945. Dia tokoh penggerak revolusi.

Gelar pahlawan diterima oleh perwakilan ahli waris. Hadir dalam acara tersebut Presiden Jokowi, Ibu Negara Iriana Widodo, Wapres Jusuf Kalla dan istri Mufidah Kalla, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, Mensesneg Pratikno, Mensos Khofifah Indar Parawansa dan kerabat dari para tokoh yang mendapat gelar pahlawan.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0741 seconds (0.1#10.140)