Jokowi Diminta Segera Perbaiki Korps Kepolisian

Jum'at, 17 Oktober 2014 - 11:21 WIB
Jokowi Diminta Segera...
Jokowi Diminta Segera Perbaiki Korps Kepolisian
A A A
JAKARTA - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) diminta segera mendorong terjadinya perbaikan yang signifikan di tubuh Kepolisian.

Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane mengatakan, perbaikan di korps Bhayangkara itu adalah salah satu langkah prioritas yang harus dilakujan Jokowi setelah dilantik 20 Oktober mendatang.

"Tujuannya agar Polri menjadi garda terdepan dalam melakukan penegakan hukum dan menjaga stabilitas keamanan serta ketertiban sosial di masyarakat," kata Neta melalui keterangan tertulis yang diterima Sindonews, Jumat (17/10/2014).

Dalam rangka itu, IPW menyarankan agar Jokowi segera melakukan pergantian terhadap Kapolri Jenderal Sutarman.

Neta menuturkan, pergantian Kapolri ini untuk menciptakan suasana dan kinerja baru di lingkungan kepolisian paska terbentuknya pemerintahan Jokowi.

"Pergantian ini penting dan strategis agar tercipta Polri yang membawa konsep pembangunan hukum dengan semangat pemerintahan baru," kata Neta.

Menurut catatan IPW, sedikitnya ada delapan jenderal yang pantas menggantikan Sutarman. Yakni, empat jenderal bintang tiga (Komjen) dan empat jenderal bintang dua (Irjen).

Mereka adalah Komjen Budi Gunawan, Komjen Suhardi Alius, Komjen Anang Iskandar, Komjen Badroeddin Haiti, Irjen Anton Setiadi, Irjen Pudji Hartanto, Irjen Syafruddin, dan Irjen Unggung Cahyono.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1222 seconds (0.1#10.140)