Kini Rumah Gubernur DKI Jakarta Dijaga Paspampres

Sabtu, 23 Agustus 2014 - 18:53 WIB
Kini Rumah Gubernur...
Kini Rumah Gubernur DKI Jakarta Dijaga Paspampres
A A A
JAKARTA - Meski kediaman Joko Widodo (Jokowi) atau rumah dinas Gubernur DKI Jakarta di Jalan Syamsu Rizal, Menteng, Jakarta Pusat telah mendapatkan penjagaan dari Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres), masyarakat masih dapat menggunakan fasilitas publik yang ada di sekitar rumah tersebut.

Berdasarkan pantauan Sindonews di lokasi Sabtu (23/8/2014), tampak lima orang paspampres berbadan tegap berambut cepak, mengenakan batik dan satu orang berseragam hijau tua khas Polisi Militer tengah berjaga di pos jaga yang terletak di samping pintu gerbang utama.

Selain itu, di luar pagar rumah tersebut, tampak juga beberapa anggota polisi berseragam cokelat sedang berjaga-jaga. Sementara itu, satu unit mobil kendaraan taktis milik brimob terparkir di pinggir persimpangan Jalan Syamsu Rizal.

Dua mobil sedan dan dua sepeda motor patwal milik kepolisian, serta dua mobil jip milik Paspampres juga terpakir berjajar di depan rumahnya dinas Gubernur DKI Jakarta itu.

Saat ditanya berapa personel yang diturunkan dalam penjagaan, seorang Paspampres dari Grup A yang enggan menyebutkan nama mengatakan, dirinya hanya bertugas melakukan pengawalan.

"Yang tahu berapa kekuatan hanya komandan. Saya hanya jaga saja," kata dia.

Meski telah dijaga Paspampres, jalan di sekitar Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, masih dapat dilalui oleh kendaraan. Sementara, masyarakat juga masih menggunakan area taman sebagai tempat berakhir pekan.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1272 seconds (0.1#10.140)