Politikus Golkar Pastikan Koalisi Merah Putih Solid

Jum'at, 22 Agustus 2014 - 15:54 WIB
Politikus Golkar Pastikan...
Politikus Golkar Pastikan Koalisi Merah Putih Solid
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Golkar, Ali Mochtar Ngabalin menyampaikan, hingga saat ini Koalisi Merah Putih tetap solid.

Maka dari itu, kata dia, tak ada satupun partai politik (parpol) pendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa hijrah ke kubu Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK).

Ngabalin mengatakan, Partai Golkar sudah mengambil keputusan untuk berada di luar pemerintahan.
Menurutnya, posisi Partai Golkar sebagai pihak oposisi nantinya merupakan sejarah baru bagi partai tersebut.

"Karena itu kami minta dukungan, bantu kami, kawal kami, kami belajar menjadi kekuatan politik di luar pemerintah yang selama ini tidak pernah terjadi," ujar Ngabalin di Gallery Cafe Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (22/8/2014).

Lebih lanjut dia mengatakan, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrat pun masih berada di Koalisi Merah Putih. Insya Allah sampai dengan hari ini koalisi sangat solid," ucapnya.

Dia menjelaskan, para petinggi partai politik yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih sedang menjenguk pendukung Prabowo-Hatta yang luka akibat bentrokan dengan aparat kepolisian di sekitar air mancur, patung kuda, Kamis 21 Agustus 2014.

Sehingga, tak ikut menghadiri konferensi pers koalisi merah putih menanggapi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) di Grand Hyatt, saat malam itu.

"Mereka (Demokrat) telah, saya ditelepon Max Sopacua (Waketum Demokrat). Tapi setelah itu kami jumpa," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2707 seconds (0.1#10.140)