Hadapi Tuntutan, Ratu Atut Mohon Doa

Senin, 11 Agustus 2014 - 09:40 WIB
Hadapi Tuntutan, Ratu...
Hadapi Tuntutan, Ratu Atut Mohon Doa
A A A
JAKARTA - Gubernur Banten nonaktif Ratu Atut Chosiyah tidak mau berkomentar banyak mengenai sidang hari ini dengan agenda pembacaan tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Terdakwa kasus dugaan suap sengketa Pemilukada Lebak Banten di Mahkamah Konstitusi (MK) ini langsung buru-buru menuju Lantai 1 Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

"Doanya aja ya," kata Atut di Pengadilan Tipikor, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (11/8/2014).

Kakak kandung Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan ini disambut oleh sejumlah kerabat yang ingin menyaksikan pembacaan tuntutan dalam persidangan hari ini.

Sebelumnya, Kuasa Hukum Atut, TB Sukatma berharap jaksa KPK menggunakan hati nurani dalam menuntut kliennya. "Harapan Tim PH adalah agar JPU dapat menggunakan nurani keadilan yang bersumber dari fakta-fakta persidangan," kata Sukatma.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1088 seconds (0.1#10.140)