Tim Sukses Capres Lebih Senang Kampanye di Pasar

Minggu, 29 Juni 2014 - 19:27 WIB
Tim Sukses Capres Lebih Senang Kampanye di Pasar
Tim Sukses Capres Lebih Senang Kampanye di Pasar
A A A
JAKARTA - Bulan Ramadan dimanfaatkan para pendukung tim sukses calon presiden dan calon wakil presiden (capres dan cawapres) untuk bertemu langsung dengan masyarakat. Salah satunya berkampanye di pasar tradisional.

Hal itu dilakukan tim sukses Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Pasar Kemirimuka dan Pasar Depok Jaya di Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (29/6/2014).

Politikus Partai Gerindra Nuroji mengatakan bulan Ramadan lebih efektif jika dilakukan dengan cara langsung menyapa masyarakat. Nuroji menambahkan kampanye dengan panggung kampanye tidak cocok diterapkan saat Ramadan.

“Panggung enggak tepat saat Ramadhan, turun ke pasar lebih efektif cocok saat Ramadan, bisa terus berlangsung ke pasar tradisional secara berdampingan,” kata Nuroji di Pasar Depok Jaya, Jalan Nusantara, Depok, Minggu (29/6/2014).

Nuroji meyakini Prabowo–Hatta akan terus memajukan nasib pedagang di pasar tradisional. Pasar modern tak boleh mematikan usaha pasar tradisional.

“Pasar tradisional jangan mati karena supermarket. Prabowo punya strategi kembangkan pasar tradisional. Kami juga sudah ada masterplan-nya, 70% kami targetkan suara Prabowo – Hatta,” tuturnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7053 seconds (0.1#10.140)