Dapat Nomor Urut 1, Prabowo Anggap Tanda Kemenangan

Minggu, 01 Juni 2014 - 15:22 WIB
Dapat Nomor Urut 1,...
Dapat Nomor Urut 1, Prabowo Anggap Tanda Kemenangan
A A A
JAKARTA - Proses pengundian nomor urut pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mendapatkan nomor urut satu. Sementara Joko Widodo-Jusuf Kalla mendapatkan nomor urut dua.

Prabowo Subianto mengatakan dirinya tidak mempersoalkan nomor urut berapapun. Namun, nomor urut satu yang diperolehnya merupakan tanda-tanda untuk meraih kemenangan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014 mendatang.

"Allah memberikan nomor satu. Ini merupakan awal yang baik," ujar Prabowo seusai mengikuti proses pengundian nomor urut pasangan capres di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Minggu (1/6/2014).

Pada kesempatan itu Prabowo menyampaikan pihaknya akan bekerja lebih keras untuk meraih kemenangan di Pilpres 2014. Menurutnya, kemenangan ini akan dicapai dengan meraih dukungan mayoritas dari masyarakat Indonesia.

"Saya merasakan semangat yang luar biasa dari pendukung kami dan merasakan getaran yang kuat dari pendukung kami di bawah yaitu rakyat Indonesia," tandasnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0749 seconds (0.1#10.140)