Indonesia tidak butuh pemimpin yang lahir dari pencitraan

Sabtu, 03 Mei 2014 - 12:31 WIB
Indonesia tidak butuh...
Indonesia tidak butuh pemimpin yang lahir dari pencitraan
A A A
Sindonews.com - Bangsa Indonesia tidak butuh sosok pemimpin yang populer karena pencitraan. Sebaliknya, bangsa ini membutuhkan sosok pemimpin yang bisa menyelesaikan berbagai persoalan saat ini.

Pengamat politik Soegeng Sarjadi mengatakan beberapa hal yang harus dimiliki pemimpin ke depan adalah harus pintar, mengetahui persoalan ekonomi dalam negeri maupun internasional.

"Saat ini di antara para pemimpin yang ada masih mengandalkan politik pencitraan. Kita tidak butuh pencitraan," kata Sugeng, di acara Pengajian Bulanan PP Muhammadiyah bertajuk Mencari Presiden Ideal untuk Indonesia Berkemajuan, Jumat 2 Mei 2014.

Senada dengan pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro. Menurutnya, selain kemampuan ekonomi, sosok pemimpin ke depan juga harus memiliki moral yang baik.

"Tahun depan kita akan berhadapan dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), jika presiden ke depan tidak pandai mengoptimalkan potensi-potensi ekonomi bangsa maka kita akan kalah dan tergilas oleh negara-negara tetangga," ucapnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8568 seconds (0.1#10.140)