DPD amanatkan Ical untuk negosiasi politik

Selasa, 29 April 2014 - 03:01 WIB
DPD amanatkan Ical untuk...
DPD amanatkan Ical untuk negosiasi politik
A A A
Sindonews.com - Pertemuan 25 Ketua DPD tingkat I dengan Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) di Jalan Mangunsakoro, Menteng, Jakarta Pusat, menghasilkan beberapa poin.

Hasil pertemuan tersebut mengamanatkan kepada calon presiden (capres) Partai Golkar Ical untuk komunikasi politik dengan partai politik (parpol) lain dalam rangka membangun koalisi.

"Mereka datang untuk bersilaturahmi dan mendapatkan informasi dari ketua umum keadaan politik saat ini," kata Ical, di Menteng, Jakarta, Senin 28 April 2014.

Ical mengaku telah memberikan penjelasan dan mendapat masukan dari seluruh Ketua DPD. Mereka menyerahkan kepada ketua umum untuk melakukan komunikasi dan negosiasi politik.

"Pak ketum harus bisa jadi capres Indonesia. Dan menyerahkan kepada ketua umum untuk negosiasi politik dan melaporkan ke rapimnas yang akan datang. Ini bukan rapat, cuma silaturahim," ujar Ical.

Sementara, Ketua DPD I Yogyakarta Gandung Pardiman mengatakan, pertemuan kali ini tidak untuk menggoyang pencapresan Ical yang sudah diamanatkan oleh Mukernas III.

"Tidak ada yang menggoyang, pertemuan yang mengawali kita kok, kita yang meminta. Ada 25 yang hadir. Kami tetap satu kesatuan," tandas Gandung.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6589 seconds (0.1#10.140)