Gerindra ogah dana saksi dari APBN

Rabu, 05 Februari 2014 - 19:43 WIB
Gerindra ogah dana saksi dari APBN
Gerindra ogah dana saksi dari APBN
A A A
Sindonews.com - Rencana pemberian dana untuk saksi partai politik pada Pemilu 2014 terus menuai prokontra. Partai Gerindra menegaskan partainya tidak mau menggantungkan diri dari APBN dalam membiayai dana saksi.

"Gerindra tidak pernah menggantungkan diri, ada atau tidak ada dana saksi," kata Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Martin Hutabarat di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (5/2/2014).

Martin menyampaikan, sebelum ada rencana itu partainya telah mempersiapkan dana yang dikhususkan untuk saksi dalam mengamankan suara saat pencoblosan maupun penghitungan. "Tidak terlalu bergantung ke situ (dana saksi dari pemerintah)," katanya.

Anggota Komisi III DPR ini juga menyampaikan partai mereka tak pernah melibatkan diri dalam pembahasan dana saksi ditanggung dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

"Kami tidak pernah terlibat pembicaraan itu. Bahkan kita pun belum tahu apa pembicaraan itu ada atau tidak ada. Kita fokus mempersiapkan saksi-saksi," ujar Martin.

Berita:
HT: Dana saksi buka celah korupsi
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8370 seconds (0.1#10.140)