Gelar Maulid Nabi bersama ribuan simpatisan

Sabtu, 18 Januari 2014 - 21:24 WIB
Gelar Maulid Nabi bersama...
Gelar Maulid Nabi bersama ribuan simpatisan
A A A
Sindonews.com - Ribuan warga Kecamatan Batang Serangan Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di kediaman salah satu rumah warga di Kecamatan Batang Serangan, Langkat.

Dalam acara tersebut dihadiri tausyiah dari Ustaz Rismandianto Karo-karo, dia mengajak masyarakat mengenal dan meneladani tauladan Nabi Muhammad SAW. Diungkapkannya, bahwa meneladani kehidupan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari dapat menentramkan kehidupan rumah tangga, selain itu juga dapat mengharmoniskan kehidupan bermasyarakat.

"Penting bagi kita meneladani Rasulullah SAW, karena bersama teladan yang telah diberikannya kita dapat meenciptakan keharmonisan rumah tangga dan tenteram hidup bertetangga," ungkapnya.

Dalam acara yang juga Sillaturrahmi bersama Syafril Nasution, Calon Anggota DPR RI Dapil Sumut 3 nomor urut 1 dari Partai Hanura ini, Rismandianto mengajak mengenal, menyayangi dan memilih pemimpin yang faham tentang Islam dan kepemimpinan Nabi Muhammad SAW.

"Sebagai masyarakat juga harus cerdas memilih pemimpin. Seperti Nabi Muhammad, pilihlah pemimpinan yang bisa dipercaya, yang amanah dan mau melakukan perubahan positif terhadap rakyat dipilihnya," imbuhnya.

Sementara itu, Syafril Nasution yang juga pemimpin salah satu perusahaan media terbesar di Indonesia ini menuturkan bangga bisa kembali berkunjung di daerah pemilihannya pasca kunjungannya awal Januari kemarin. Di kunjungan keduanya kali ini Syafril menyapa ribuan warga Kecamatan Batang Serangan sekaligus menjalin keakraban dengan warga setempat.

"Terima kasih banyak buat bapak dan ibu, serta teman-teman dan adik-adik yang sudah datang di sini. Saya terharu sekaligus bangga bisa bertemu kembali dikunjungan saya yang kedua. Saya bangga bisa terus menjalin hubungan baik dengan masyarakat ini," tuturnya.

Lebih lanjut Syafril yang juga putra daerah Sumatera Utara ini menyampaikan bahwa Visinya mencalonkan diri sebagai anggota DPR-RI, ingin dikenal dengan istilah 4D kepada masyarakat. 4D yang diutarakannya, yang pertama adalah Dikenal, yaitu masyarakat demokrasi masyarakat yang cerdas dan mengenal siapa calon pemimpin yang bisa mewakil.

Kemudian Disukai, setelah masyarakat mengenal karakter calon pemimpinnya, warga bisa menyukai pemimpinnya. Lalu, Diyakini, pemimpin yang mengayomi masyarakatnya membuat masyarakat yakin bahwa pemimpin tersebut mampu melakukan perubahan kepada masyarakat ke arah yang lebih baik. Dan keempat adalah Dipilih, pemimpin yang baik dan dekat dengan masyarakat tentu juga tidak berarti apa-apa tanpa didukung dan dipilih oleh masyrakat.

"Mungkin sebagian besar orang bertanya-tanya, di beberapa perusahaa besar saya menjadi direktur di sana. Posisi yang enak, santai dan mendukung sekali begitu juga kebutuhan materi bagi saya dan keluarga. Tapi kenapa saya memilih terjun ke politik? Ini semata saya mau mengabdi di daerah saya, saya lihat juga Sumatera Utara terutama Langkat masih banyak butuh perhatian ke arah yang lebih maju," tuturnya.

Dia menambahkan bahwa masyarakat jangan sampai tertipu kesekian kalinya dengan memilih pemimpin yang tidak tepat. Untuk itu, dia berkomitmen apabila terpilih nanti akan konsentrasi pertama sekali terhadap infrastruktur yang langsung dan dibutuhkan masyarakat. Dia berjanji tidak ingin seperti calon legislatif terdahulu yang justru hanya mngumbar omong kosong lalu meninggalkan masyarakat dan melupakan bahwa dia dipilih untuk mengabdi kepada masyarakat yang telah memilihnya.

"Saya tidak mau muluk-muluk, pertama sekali concern saya dari apa yang saya lihat sendiri, yaitu masalah infrastruktur. Ini adalah permasalahan yang sangat penting dibutuhkan masyarakat, infrastruktur baik aktivitas masyarakat semakin terbantu dan semakin produktif, dengan demikian masyarakat semakin berdaya. Lalu yang kedua adalah pendidikan untuk peningkatan kualitas masyarakatnya," tandasnya.

Dalam acara yang juga dihadiri Ketua DPC Hanura Kabupaten Langkat Maino dan Wiwin Yusrizal, SPd. Calon Anggota DPRD Dapil Langkat I nomor urut 2 ini disambut antusias warga.

Anto (42), warga setempat menuturkan yang diharapkan warga adalah pemimpin yang benar-benar berpengalaman dalam memimpin dan tidak sungkan-sungkan langsung melihat dan mendengar langsung keluhan dari warganya. Dia menilai sosok Syafril Nasution adalah calon pemimpin yang tepat dan pantas dipilih untuk melakukan perubahan di Sumatra Utara, khususnya Kabupaten Langkat.

"Kita lihat saja lah, RCTI, MNC sebagai televisi yang sangat dekat dengan masyarakat dan tontonan kita dari dahulu ternyata dia pemimpinnya. Ini kan artinya mampu dan sudah teruji mampu memimpin. Dan satu yang terpenting dia mau dekat dan berbicara langsung dengan kita masyarakat kecil," tutur pria yang mengaku sehari-sehari sebagai buruh perkebunan ini.

Setelah acara selesai, puluhan ibu-ibu, bapak-bapak dan remaja setempat secara bergiliran menyamperi Syafril untuk berjabat tangan dan foto bersama dengan menggunakan ponsel yang dimiliki. Syafril terlihat hangat dan berbau kepada masyarakat, seseekali terselip canda yang memancing kehangatan di tengah-tengah perbincangan.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6964 seconds (0.1#10.140)