Kapuspenkum Kejagung sambangi gedung KPK

Minggu, 15 Desember 2013 - 13:38 WIB
Kapuspenkum Kejagung...
Kapuspenkum Kejagung sambangi gedung KPK
A A A
Sindonews.com - Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung (Kejagung), Setia Untung Arimuladi ditemani dua rekannya mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ia tiba sekira pukul 13:15 WIB dengan mengenakan jaket kulit berwarna hitam. Sementara dua temannya menggunakan kemeja lengan pendek.

Belum jelas kehadiran dirinya ke kantor lembaga superbody itu, termasuk apakah masih mengenai penangkapan seorang Jaksa oleh KPK, kemarin malam.

"Nanti ya nanti saja," katanya singkat sebelum memasuki ruang tunggu Kantor KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (15/12/2013).

Sebelumnya, KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dan berhasil mengamankan seorang jaksa. Belum ada keterangan resmi dari KPK mengenai hal ini.
(lns)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9335 seconds (0.1#10.173)