Soal koalisi, PKB siap terima pinangan

Minggu, 24 November 2013 - 19:44 WIB
Soal koalisi, PKB siap...
Soal koalisi, PKB siap terima pinangan
A A A
Sindonews.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar menegaskan bahwa partainya sampai saat ini masih terbuka dengan partai-partai lain yang ingin berkoalisi dengan PKB di pemilihan umum (Pemilu) 2014 mendatang. Baik dengan partai politik bernuansa religius maupun nasionalis.

"PKB pada dasarnya masih cair, kita akan buka diri dengan semua pihak," kata Muhaimin di DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Minggu (24/11/2013).

Pria yang akrab disapa Cak Imin tersebut juga mengaku tidak akan mengikat partainya secara langsung dengan partai bernuansa religius, sebelum pemilihan legislatif (Pileg) 2014 diselenggarakan. Setelah itu, baru PKB akan menentukan sikap.

"Pada prinsipnya (kita) tidak terikat dengan partai Islam atau menolak koalisi partai Islam, kita membuka semua peluang," pungkas Muhaimin.

Baca berita:
PKB optimis bisa usung capres
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1059 seconds (0.1#10.140)