Digadang cawapres Ical, ini jawaban Khofifah

Minggu, 10 November 2013 - 16:54 WIB
Digadang cawapres Ical,...
Digadang cawapres Ical, ini jawaban Khofifah
A A A
Sindonews.com - Ketua Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa mengaku berterima kasih ketika muncul usulan namanya untuk mendampingi Abu Rizal Bakrie (Ical) sebagai Calon Presiden (Capres).

Nama Mantan Cagub Jawa Timur 2013 ini sejajar dengan sejumlah nama yang bakal muncul di Rapimnas Golkar pada 21 November mendatang.

"Saya ucapkan terima kasih ada yang mengapresiasi saya. Dan ini saya anggap sebagai bentuk atensi," kata Khofifah saat dihubungi wartawan, Minggu (10/11/2013).

Ketika ditanya tanggapan terkait upaya Ical yang mendompleng suara, Mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan era Presiden Abdurrahman Wahid ini tidak mau berkomentar. Ia menganggap usulan-usulan itu lebih pada atensi terhadap dirinya.

"Saya berterima kasih. Ini adalah bentuk atensi saja," ujarnya lagi.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Pemenangan Pemilu DPP Golkar Ridwan Hisjam mengatakan, nama Khofifah memang ada yang mengusulkan untuk mendampingi Ical.

Khofifah bersanding dengan sejumlah nama yang diusulkan sebagai pendamping Ical seperti Gubernur Jawa Timur Soekarwo, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfudz MD, mantan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo, mantan Panglima TNI
Jenderal (Purn) Djoko Santoso, Sri Sultan Hamengkubuono dan sejumlah nama lainnya.

Sangat beralasan ketika Partai Golkar melirik tokoh perempuan ini. Pasalnya, di Pilgub Jatim Agustus 2013 lalu, Khofifah memiliki suara yang cukup signifikan sekitar enam juta suara lebih. Selain itu, Nama Khofifah Indar Parawansa sendiri cukup dipertimbangkan di jagad perpolitikkan nasional.

Khofifah diusulkan jadi cawapres dampingi Ical
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7661 seconds (0.1#10.140)