Pantau logistik, KPU bangun ruang operasional khusus

Kamis, 07 November 2013 - 13:12 WIB
Pantau logistik, KPU...
Pantau logistik, KPU bangun ruang operasional khusus
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) merencanakan strategi baru untuk melakukan pemantauan penyebaran dan pendistribusian logistik Pemilu 2014. Strategi tersebut diterapkannya dengan membangun ruang operasional khusus peta logistik yang dikirim ke seluruh wilayah di Indonesia.

"Iya, rencana kami ingin membangun itu. Tapi sedang mencari lokasi ruangan yang bisa digunakan, karena disini (kantor KPU) lahannya sudah sangat terbatas,” ujar Komisioner KPU bidang Logistik Arief Budiman di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (7/11/2013).

Rencana membangun ruang tersebut dilakukan untuk mempermudah tugas-tugas KPU dalam memantau kebutuhan logistik sampai ke seluruh wilayah di Indonesia. Sehingga apabila ada kekurangan ataupun keterlambatan bisa segera terlihat dengan cepat. “Jadi siapa mengerjakan apa, dikirim kemana, sudah sampai atau belum, itu bisa terlihat,” ujarnya.

Namun untuk membangun rencana itu, Arief mengklaim tak menggunakan anggaran pemilu. Menurutnya, semua perlengkapan yang digunakan merupakan barang inventaris yang sudah dimiliki KPU selama ini.

“Ruangannya kan punya kita, komputer dan petugas operatornya juga dari KPU. Jadi semua tidak ada anggaran. Mungkin kalau ada tambahan-tambahan baru,” ucapnya.

Sementara proses lelang terhadap perangkat penunjang dan rencana lokasi ruang ini sudah dibuka oleh KPU sejak 4 November 2013 lalu sesuai surat pengumuman KPU nomor 18/PENGUMUMAN-LS/PBJ-076/7/XI/2013. Paket yang dilelang berupa server dan aplikasi penunjang silog KPU.

Total KPU menyediakan anggaran sebesar Rp1.246.267.000 yang berasal dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) KPU tahun anggaran 2013.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1180 seconds (0.1#10.140)