INTI tidak akan jadi parpol

Jum'at, 25 Oktober 2013 - 14:08 WIB
INTI tidak akan jadi...
INTI tidak akan jadi parpol
A A A
Sindonews.com - Pendiri Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Gatot Setiono menegaskan, bahwa INTI tidak akan berubah menjadi partai politik (parpol) pada saat Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 mendatang.

Karena INTI adalah basis primordial Tionghoa, dengan massa sekitar 5 juta yang tersebar di seluruh Indonesia dan bukan basis gerakan politik.

"INTI tidak akan menjadi parpol. Tujuan INTI bukan ke situ. Dalam munas juga tidak akan dibahas untuk menjadi INTI sebagai parpol," kata Gatot di Sekretariat INTI, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (25/10/2013).

Gatot mengaku, kendati bukan parpol, INTI tidak akan melarang jika ada anggota INTI yang ikut serta berpolitik. Karena, kata Gatot, dengan berpolitik maka masyarakat Tionghoa dapat memberikan kontribusi untuk melakukan perubahan terhadap keadaan bangsa, yang semakin carut-marut ini.

"Kami mengharapkan anggota INTI masuk ke ranah politik. Banyak Tionghoa yang berpolitik agar bisa membantu situasi nasional," tegas Gatot.

Klik di sini untuk berita terkait.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6146 seconds (0.1#10.140)