Posisi Kabareskrim masih lowong

Rabu, 23 Oktober 2013 - 13:59 WIB
Posisi Kabareskrim masih lowong
Posisi Kabareskrim masih lowong
A A A
Sindonews.com - Setelah Komjen Pol Sutarman terpilih menjadi Kapolri, kini posisi Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) mengalami kekosongan dan tidak ada yang langsung menggantikan Sutarman menjadi Kabareskrim.

Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menilai bahwa kekosongan posisi Kabareskrim Mabes Polri, untuk sementara dapat digantikan oleh Wakil Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Wakabareskrim) sampai Sutarman memilih perwira tinggi Polri yang sesuai dengan kriterianya untuk menjadi Kabareskrim.

"Itu akan dijabat Wakabareskrim sementara ini," kata Komisioner Kompolnas, Edi Saputra Hasibuan saat berbincang dengan Sindonews melalui pesan singkat, Jakarta, Rabu (23/10/2013).

Menurut pengamatan Kompolnas, Perwira Tinggi (Pati) Polri yang pantas menggantikan posisi Sutarman untuk menjadi Kabareskrim adalah Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 84.

"Sebaiknya calon Kabareskrim itu angkatan yang lebih tua. Diharapkan yang jadi bintang tiga saat ini. Itu angkatan 84 dulu. Pati (Perwira Tinggi) yang pantas dalam pengamatan kami antara lain Anas Yusuf, Putut Eko Bayu Seno, Usman Nasution, dan Rusli Nasution (Irjen Wantanas)," pungkas Edi.

Baca juga berita: Calon Kabareskrim perlu jalani fit and proper test
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8006 seconds (0.1#10.140)