PPP & Hanura walk out dari pembahasan revisi UU Pilpres
A
A
A
Sindonews.com - Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Ahmad Yani dan Anggota Fraksi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Djamal Azis memilih untuk walkout dari pembahasan revisi undang-undang Nomor 42 tahun 2008 tentang Pemilu Presiden (Pilpres).
"Tetapi ini menyangkut pandangan politik kami, izinkan kami dari PPP tidak ikut membahas hal ini," kata Yani di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2013).
Sementara itu, Djamal Azis menyampaikan kalau keinginan untuk tidak direvisinya UU Pilpres merupakan keinginan dari partai-partai besar.
"Saya tidak melihat ada permainan, tetapi lebih kepada kepentingan partai besar," terangnya di tempat yang sama.
Sekadar informasi, siang ini Badan Legislasi (Baleg) DPR RI kembali melanjutkan pembahasan revisi UU Nomor 42 tahun 2008 soal Pilpres. Agenda rapat kali ini ialah pengambilan keputusan apakah pembahasan tersebut dilanjutkan atau tidak.
Baca juga berita Wiranto sebut PT untuk pilpres tak adil
"Tetapi ini menyangkut pandangan politik kami, izinkan kami dari PPP tidak ikut membahas hal ini," kata Yani di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2013).
Sementara itu, Djamal Azis menyampaikan kalau keinginan untuk tidak direvisinya UU Pilpres merupakan keinginan dari partai-partai besar.
"Saya tidak melihat ada permainan, tetapi lebih kepada kepentingan partai besar," terangnya di tempat yang sama.
Sekadar informasi, siang ini Badan Legislasi (Baleg) DPR RI kembali melanjutkan pembahasan revisi UU Nomor 42 tahun 2008 soal Pilpres. Agenda rapat kali ini ialah pengambilan keputusan apakah pembahasan tersebut dilanjutkan atau tidak.
Baca juga berita Wiranto sebut PT untuk pilpres tak adil
(kri)