Mentan dukung pengungkapan kasus korupsi di kementeriannya

Sabtu, 20 Juli 2013 - 14:47 WIB
Mentan dukung pengungkapan...
Mentan dukung pengungkapan kasus korupsi di kementeriannya
A A A
Sindonews.com - Menteri Pertanian Suswono mendukung upaya penegakan hukum kasus korupsi di lingkungan kementeriannya, meskipun hal itu menyangkut individu atau oknum yang mengaku berasal dari partainya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

“Saya mendukung penuh penegakan hukum pada siapa saja yang melakukann tindak pidana korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian,” kata Suswono di Pemalang, Jawa Tengah, Sabtu (20/7/2013) siang.

Suswono mengemukakan hal tersebut menanggapi penahanan salah seorang pendukung PKS di Jember, terkait pengadaan benih tahun 2012 oleh PT Hidayah Nur Wahana. “Jika memang ada pelanggaran silakan diproses secara hukum. Saya mendukung penuh,” lanjutnya.

Kader PKS ini mengungkapkan, sejak awal menjabat sebagai menteri dia sudah menyatakan kepada jajarannya untuk bekerja secara profesional. Termasuk dalam menentukan pemenang dalam proyek-proyek yang ada di lingkungan Kementerian Pertanian.

“Sejak awal saya katakan, jika ada yang meminta proyek mengatasnamakan partai tolak saja, karena itu pasti tidak profesional,” tandas Suswono .

Mentan menambahkan, apabila dibutuhkan dirinya dan jajaran Kementerian Pertanian siap membantu dan bekerja sama dengan aparat dalam proses penegakan hukum.

Namun demikian, ia juga meminta aparat penegak hukum bertindak profesional. Tidak menjadikan proses penengakan hukum sebagai komoditas politik. Apalagi dibumbui dengan festivalisasi dengan hal-hal yang tidak berkait dengan penegakan hukum itu sendiri.

“Siapa pun kalau bersalah harus diproses secara hukum. Namun penegakan hukum harus profesional, tidak politis, dan penuh bumbu-bumbu yang tidak ada kaitannya dengan penegakan hukum itu sendiri,” katanya.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1208 seconds (0.1#10.140)