Tiga faktor hasil survei saling berbeda

Rabu, 17 Juli 2013 - 10:37 WIB
Tiga faktor hasil survei saling berbeda
Tiga faktor hasil survei saling berbeda
A A A
Sindonews.com - Direktur Lembaga Survei Nasional (LSN) Umar S Bakry mengungkapkan ada beberapa faktor mengapa hasil survei setiap lembaga survei selalu berbeda.

Pertama kata dia, perbedaan waktu pengambilan survei antar lembaga yang tidak sama, sehingga mampu mempengaruhi hasilnya.

"Hal ini otomatis mempengaruhi persepsi publik terhadap objek yang akan disurvei," kata Umar saat dihubungi wartawan, Rabu (17/7/2013).

Kedua, tidak seluruhnya lembaga survei mempunyai kemampuan yang sama dalam penguasaan metodologi survei opini publik.

Faktor ketiga adalah adanya unsur keberpihakan dari lembaga survei terhadap partai politik (parpol). "Bisa keberpihakan ideologis bisa finansial," katanya.

Ia pun menegaskan jika LSN tidak berpihak dengan parpol manapun dalam merilis hasil temuan mereka. "Bagi LSN haram hukumnya menawarkan jasa keberpihakan survei dengan dasar apapun," tuntasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lukman Hakim Saifudin mengatakan jika partainya tak terlalu memperdulikan hasil dari lembaga survei.

Alasannya, karena lembaga survei selama ini dinilainya jarang menyebutkan sumber dana yang didapatkan dalam setiap melakukan riset. Tak hanya itu, metodologi mereka juga tidak disebutkan secara jelas.

"Karena kita menyadari dalam hasilnya seperti sekarang sulit sekali survei-survei itu bisa betul-betul objektif karena selalu tidak pernah disebutkan siapa penyandang dananya dan metodologinya seperti apa," kata Lukman di DPR RI, Senayan, Jakarta, kemarin.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9859 seconds (0.1#10.140)