Terkait rumor pencapresan, Prabowo sebut Jokowi orang baik

Senin, 15 Juli 2013 - 19:51 WIB
Terkait rumor pencapresan,...
Terkait rumor pencapresan, Prabowo sebut Jokowi orang baik
A A A
Sindonews.com - Popularitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) terus menanjak menjelang Pemilu 2014. Ia pun digadang-gadang menjadi kandidat calon presiden (Capres) yang kuat diantara banyak nama yang muncul.

Disinggung mengenai hal itu, Ketua Dewan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerinda) Prabowo Subianto justru mengatakan, dirinya orang yang pertama kali mengajak mantan Wali Kota Solo tersebut untuk maju menjadi menjadi Gubernur DKI.

"Saya yang pertama mengajak Jokowi kesini (Jakarta) untuk jadi Gubernur. Saya yang meminta kepada PDIP, saya yang meminta langsung ke Ibu Megawati," tegas Prabowo, di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Senin (15/7/2013).

Menurut mantan Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangkostrad) ini mengatakan, alasan dirinya meminta Jokowi untuk maju menjadi Gubernur DKI lantaran dirinya mengenal Jokowi sebagai orang baik.

"Saya kenal Jokowi sebagai pribadi yang baik. Kalau tidak baik, mana mungkin saya ajak kesini," ujarnya.

Namun demikian, Prabowo tidak ingin berkomentar terkait rumor berbagai macam tokoh yang mulai meramaikan bursa calon Presiden 2014 mendatang. Menurutnya, Gerindra hanya ingin konsentrasi mengkampanyekan program enam aksi transformasi bangsa yang digagasnya bersama pengurus partai Gerindra.

"Berapa bulan lagi? Masih lama kan. Makanya, kita hari ini hanya ingin sampaikan program aksi partai Gerindra," jelasnya.

Sebelumnya, Prabowo bersama kader dan pengurus lainnya mengkampanyekan gagasan enam aksi transformasi bangsa. Gagasan tersebut akan dijadikan landasan perjuangan bagi partai Gerindra untuk pemilu mendatang.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1269 seconds (0.1#10.140)