PKS kembali absen dari rapat Setgab

Rabu, 12 Juni 2013 - 08:33 WIB
PKS kembali absen dari...
PKS kembali absen dari rapat Setgab
A A A
Sindonews.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali tidak menghadiri rapat Sekretariat Gabungan (Setgab) partai koalisi pendukung Pemerintahan SBY-Boediono yang kali ini digelar di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (11/6/2013) malam.

Dalam hal ini, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin rapat yang membahas kebijakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi dengan kompensasi bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM).

Rapat tertutup itu dimulai sejak pukul 20.00 WIB. Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan, SBY serta anggota partai koalisi pendukung Pemerintahan SBY-Boediono sangat kecewa dengan sikap penolakan PKS atas kebijakan penaikan harga BBM bersubsidi itu.

Seharusnya, ujar Syarief, disaat suasana strategis seperti ini untuk menyelamatkan ekonomi Indonesia, PKS harusnya bersama.

"Tapi ternyata PKS berbeda dengan kita. Saya pikir itu, dan tentunya koalisi sangat kecewa," ujar Syarief usai rapat, di JCC, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa, 11 Juni 2013 malam.

Hal senada dikatakan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa. "Kalau sikap PKS, sudah tidak perlu ditanya lagi," ujar Hatta Rajasa, di JCC.

Pemerintah, ujar dia, mengharapkan APBN-P tahun 2013 dapat berjalan sesuai waktunya. Rapat itu dihadiri pula oleh Wakil Presiden Boediono. Boediono nampak menggunakan mobil berplat B 1197 RFS, sementara Presiden SBY menggunakan mobil berplat nomor B 1909 RFS.

Rapat Setgab kali ini dihadiri seluruh ketua umum partai politik koalisi pendukung SBY-Boediono, kecuali PKS. Sementara hingga saat ini PKS masih tergabung dalam koalisi.

Selain petinggi partai koalisi pendukung Pemerintah SBY-Boediono, hadir pula beberapa menteri Kabinet Indonesia Bersatu II dalam rapat tersebut, yakni Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi silalahi dan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Djoko Suyanto.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2505 seconds (0.1#10.140)