Demokrat pastikan 5 menterinya masuk dalam DCS

Jum'at, 19 April 2013 - 19:53 WIB
Demokrat pastikan 5 menterinya masuk dalam DCS
Demokrat pastikan 5 menterinya masuk dalam DCS
A A A
Sindonews.com - Ketua Harian Partai Demokrat Syarifuddin Hasan memastikan, jika seluruh menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid II yang berasal dari Partai Demokrat, akan diikutsertakan dalam daftar calon sementara (DCS).

"Semua menteri masuk dalam DCS," kata pria yang biasa disapa Syarief sesaat sebelum melakukan pertemuan di Multi Function Hall, perumahan Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (19/4/2013).

Maka itu, dia juga mengakui, dalam pertemuan hari ini yang juga dihadiri oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk mengukuhkan daftar Caleg yang sedianya akan mereka laporkan ke KPU pada hari minggu mendatang.

"Agendanya konsolidasi fraksi. Mereka kan sekarang 148 orang. Yang maju 133 orang. Kita harapkan semua ini bisa turun ke dapil masing-masing untuk tingkatkan komunikasi dengan konstituen masing-masing," kata Syarief yang juga menteri asal Demokrat itu.

Sekadar diketahui, lima menteri dari Partai Demokrat antara lain, Menteri Olahraga (Menpora) Roy Suryo, Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Syarif Hasan, Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia (ESDM) Jero Wacik dan Menteri Hukum dan HAM (Menkum HAM), Amir Syamsudin.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7218 seconds (0.1#10.140)