Andi Mallarangeng siap ditahan KPK
A
A
A
Sindonews.com - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng siap menghadiri pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus korupsi pembangunan sarana prasarana Sport Center Hambalang pada Selasa 9 April 2013 mendatang.
"Hadir dong. (Kalau langsung ditahan) Tabah aja. Jalani kehidupan," ujar Juru bicara keluarga Mallarangeng, Rizal Mallarangeng saat dihubungi SINDO, Sabtu 6 April 2013 malam.
Rizal mengatakan, pihaknya akan menghormati keputusan KPK kalau Andi langsung ditahan pasca pemeriksaan.
Sebelumnya, pengamat dari Pusat Kajian Anti Korupsi Universitas Gadjah Mada (Pukat UGM) Hifdzil Alim mendesak KPK untuk langsung menahan Andi Mallarangen usai pemeriksaan Selasa mendatang.
Menurutnya, Andi harus diperlakukan sama dengan para tersangka lain. Harus ada persamaan di depan hukum.
"Untuk menghindarkan isu tidak sedap, karena tersangka di kasus lain ditahan seperti LHI, tak ada kelirunya juga diterapkan hal yang sama kepada Andi maupun tersangka lainnya pasca pemeriksaanya sebagai tersangka," katanya.
"Hadir dong. (Kalau langsung ditahan) Tabah aja. Jalani kehidupan," ujar Juru bicara keluarga Mallarangeng, Rizal Mallarangeng saat dihubungi SINDO, Sabtu 6 April 2013 malam.
Rizal mengatakan, pihaknya akan menghormati keputusan KPK kalau Andi langsung ditahan pasca pemeriksaan.
Sebelumnya, pengamat dari Pusat Kajian Anti Korupsi Universitas Gadjah Mada (Pukat UGM) Hifdzil Alim mendesak KPK untuk langsung menahan Andi Mallarangen usai pemeriksaan Selasa mendatang.
Menurutnya, Andi harus diperlakukan sama dengan para tersangka lain. Harus ada persamaan di depan hukum.
"Untuk menghindarkan isu tidak sedap, karena tersangka di kasus lain ditahan seperti LHI, tak ada kelirunya juga diterapkan hal yang sama kepada Andi maupun tersangka lainnya pasca pemeriksaanya sebagai tersangka," katanya.
(hyk)