Hakim konstitusi Arief Hidayat disumpah

Senin, 01 April 2013 - 15:57 WIB
Hakim konstitusi Arief Hidayat disumpah
Hakim konstitusi Arief Hidayat disumpah
A A A
Sindonews.com - Hakim konstitusi terpilih Arief Hidayat hari ini diambil sumpahnya di Istana Negara, Jakarta.

Pengambilan sumpah itu disaksikan langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ibu Ani Yudhoyono serta Wapres Boediono dan Herawati Boediono.

Dalam acara itu, hadir pula Ketua DPD Irman Gusman, mantan Ketua MK Mahfud MD, Ketua BPK Hadi Poernomo, Ketua DPR RI Marzuki Alie, serta beberapa Menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II.

Arief Hidayat terpilih sebagai hakim konstitusi untuk menggantikan Mahfud MD yang masa baktinya telah berakhir 30 Maret 2013 lalu.

Saat pemilihan melalui voting di Komisi III DPR RI, Arief Hidayat mendapatkan 42 suara menyisihkan pesaingnya yakni Sugianto dan Djafar Albram.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7034 seconds (0.1#10.140)