Marzuki jamin SBY tak calonkan keluarga jadi Ketum Demokrat

Jum'at, 15 Maret 2013 - 14:42 WIB
Marzuki jamin SBY tak calonkan keluarga jadi Ketum Demokrat
Marzuki jamin SBY tak calonkan keluarga jadi Ketum Demokrat
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua dewan Pembina Partai Demokrat Marzuki Alie menjamin Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak akan mencalonkan anggota keluarganya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat pada Kongres Luar Biasa (KLB) nanti.

"SBY menyatakan bahwa Ketum Demokrat tidak dari keluarga, tidak Ibas, tidak Ibu Ani," ujar Marzuki melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Jumat (15/3/2013).

Marzuki yang juga Ketua DPR ini menegaskan, calon Ketum Demokrat harus dari internal partai. "Ketum harus kader, saya punya etika, tidak mungkin non kader yang baru memakai jaket biru langsung memimpin Partai Demokrat," tukasnya.

Seperti diketahui, muncul banyak nama yang bakal maju sebagai calon Ketum Demokrat. Di antaranya Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustopa, mantan Ketua Umum Partai Demokrat Hadi Utomo, Pramono Edhie Wibowo dan Djoko Suyanto.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8226 seconds (0.1#10.140)
pixels